NasDem Minta Penutupan Tempat Wisata Hingga Situasi Kondusif

You are currently viewing NasDem Minta Penutupan Tempat Wisata Hingga Situasi Kondusif

JAKARTA (14 Maret) – Ketua Fraksi NasDem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino menilai keputusan Gubernur Anies Baswedan menutup seluruh tempat wisata selama dua pekan dampak mewabahnya virus Corona (Covid-19) sudah tepat. Dia pun mendukung langkah tersebut dalam menangkal serangan Covid-19.

“Saya mendukung segala upaya preventif yang dilakukan Pemprov,” kata Wibi kepada nasdemjakarta.id, Sabtu (14/3).

Politisi muda ini mengungkapkan, cara menangkal penyakit yang berasal dari Kota Wuhan, China, itu agar tidak semakin meluas yakni dengan membatasi masyarakat tidak bepergian ke tempat keramaian.

Ia melanjutkan, meski demikian, ukuran hasil dari keputusan tersebut belum terlalu jelas. Namun dalam situasi darurat, kata dia, memang harus ada keputusan yang ekstrem demi menyelematkan nyawa warga ibu kota.

“Tapi dalam keadaan luar biasa hal-hal lain bisa dikesampingkan,” ujarnya.

Wibi juga mengimbau penundaan itu tetap dilaksanakan hingga penyebaran virus korona dinilai sudah mulai kondusif. Sebab tidak dapat dimungkiri bila situasi di Jakarta mengarah darurat Covid -19 karena penyebarannya sudah hampir ke seluruh kecamatan.

“Kita lihat (sampai) kondisi kondusif,” pungkasnya. (*)

Leave a Reply