Imamuddin Hadirkan Program Tebus Sembako Murah untuk Warga Jakarta Utara

You are currently viewing Imamuddin Hadirkan Program Tebus Sembako Murah untuk Warga Jakarta Utara

JAKARTA (28 Desember) – Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai NasDem, Imamuddin, menggelar kegiatan tebus sembako murah bagi warga di wilayah Kelurahan Kebon Bawang, Jakarta Utara. Program ini digelar dalam rangka menjelang akhir tahun 2025 sekaligus sebagai upaya membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari di tengah tekanan ekonomi.

Kegiatan tebus sembako murah tersebut disambut antusias oleh warga. Dengan adanya subsidi yang diberikan, masyarakat dapat memperoleh paket sembako dengan harga jauh di bawah pasaran. Setiap paket sembako ditebus warga dengan harga Rp25.000, dari harga normal sekitar Rp70.000 per paket.

“Kita mengadakan tebus murah di akhir tahun ini, saya mensubsidikan mulai dari beras, minyak, dan lain-lain yang menjadi kebutuhan pokok dari masyarakat,” ujar Imamuddin, Minggu (28/12/2025).

Menurutnya, program tebus murah ini sepenuhnya diinisiasi untuk memberikan manfaat langsung kepada warga, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah yang terdampak kenaikan harga kebutuhan pokok.

“Tebus murah ini sendiri saya siapkan dan warga hanya perlu membayar sekitar Rp 25.000.- dari nominal asli sekitar Rp 70.000. Saya harap ini dapat memudahkan akses warga untuk mendapat sembako dengan harga yang terjangkau,” sebut Legislator NasDem ini.

Sebanyak 1.500 paket sembako didistribusikan Imamuddin di beberapa titik di wilayah DKI Jakarta. Untuk tahap awal, kegiatan ini difokuskan di tiga titik di Kelurahan Kebon Bawang, Jakarta Utara.

“Ada 1.500 paket berisi minyak dan beras. Saat ini kami laksanakan di tiga titik di wilayah Kelurahan Kebon Bawang, Jakarta Utara,” jelasnya.

Lebih lanjut, Imamuddin menegaskan untuk terus mengupayakan program serupa agar dapat menjangkau lebih banyak warga di wilayah lain. Ia berharap kegiatan tebus sembako murah ini dapat terus berlanjut dan diperluas ke kelurahan-kelurahan lain di DKI Jakarta, khususnya di daerah pemilihan (dapil) 3 Jakarta Utara.

“Saya berharap kegiatan ini bisa terus kami lakukan di kelurahan-kelurahan lain yang ada di DKI Jakarta, khususnya daerah pemilihan 3 yang merupakan cakupan dapil saya. Insyaallah kami akan terus menyediakan bahan-bahan pokok dengan harga terjangkau bagi masyarakat yang membutuhkan,” tutup Imamuddin. (DN/FM)

Leave a Reply