JAKARTA (26 Maret): Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem DKI Jakarta menerima kehadiran Ketua Partai NasDem Malaysia Tengku Adnan di Jl. Borobudur 20, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (26/3). Kedatangan Tengku Adnan disambut hangat Sekretaris DPW NasDem DKI Jakarta Wibi Andrino, Sekretaris Bappilu NasDem DKI Jakarta Arie Putra Bintana, Sekretaris Komisi Saksi NasDem (KSN) Jakarta Mualimin Daming, serta Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Jakarta Pusat Anusa Sasadana.
Ditemui usai pertemuan, Wibi Andrino mengungkapkan kedatangan Tengku Adnan ke DPW NasDem DKI guna menyamakan frekuensi dan persepsi dalam memenangkan NasDem pada Pilkada serentak Juni mendatang. Hal ini karena untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Luar Negeri masuk ke dalam Dapil 2 DKI Jakarta. Apalagi di Dapil 2 DKI tersebut, Tengku Adnan juga akan maju mencalonkan diri.
“Kita fokus pada suara-suara di luar negeri, khususnya di Malaysia. Sebab, di Malaysia ada sekitar hampir 1,2 juta pemilih. NasDem pada Pemilu 2014 lalu baru mendapatkan 20.000 suara,” ujar Wibi Andrino.
Lebih Jauh, Wibi mengatakan bahwa Tengku Adnan memiliki target mendapatkan 200.000 suara pada Pilkada tahun ini, sedangkan untuk NasDem DKI Jakarta sendiri untuk Dapil Luar Negeri yang tergabung di Dapil 2 terdiri dari 3 Dapil, yakni Dapil 1 Jakarta Pusat, Dapil 7 Jaksel, dan Dapil 8 Jaksel. Dari tiga Dapil tersebut, NasDem Jakarta menargetkan 50.000 suara untuk tiap dapil, sehingga jika dijumlahkan menjadi 150.000 suara.
“Jika target 150 ribu dari 3 Dapil tercapai, kemudian ditambah 200.000 suara luar negeri yang ditargetkan Tengku Adnan, NasDem Jakarta optimis target 1 kursi dapat terlampaui,” jelas Wibi.
Sementara untuk proses pemungutan suara di luar negeri, Wibi menjelaskan ada 3 model yangdapat dilakukan, yakni dengan datang ke Konsulat jenderal Republik Indonesia (KJRI), lewat pos, dan dropbox. Adapun untuk mencapai target tersebut, NasDem Luar Negeri sudah menyiapkan 1000 saksi serta menggandeng komunitas-komunitas buruh yang ada di Malaysia. (FM)