JAKARTA (28 Juli): Dalam rangka mensukseskan Asian Games 2018 yang tinggal beberapa hari lagi, warga Jakarta Utara yang tergabung dalam Paguyuban Warga Jakarta Peduli memasang ratusan bendera negara peserta Asian Games 2018, Sabtu (28/7). Sebanyak 276 tiang bendera telah dipasang di sepanjang empat sisi jalan di kawasan bundaran Kelapa Gading, Jakarta Utara, dimulai dari Pulomas, Jalan Hibrida Raya, dan Jalan Pegangsaan Dua.
Ketua Paguyuban Warga Jakarta Peduli, Lin Niko Yehezekiel mengungkapkan, pemasangan atribut dan bendera ini dilakukan sebagai bentuk aspirasi bahwa warga Jakarta bisa memberikan yang terbaik sebagai salah satu kota yang dipercaya menjadi tuan rumah Asian Games 2018.
“Kami siap mendukung pemerintah untuk turut mensukseskan Asian Games 2018 ini sekaligus memberikan semangat kepada para atlet yang akan bertanding dalam berjuang mengharumkan nama bangsa,” ujarnya.
Niko menjelaskan, pemasangan bendera ini merupakan inisiatif warga dan menggunakan sumbangan dari warga paguyuban. Pemasangan dilakukan dengan menggunakan tongkat stik, sehingga ikut mempercantik wajah kota.
“Kami juga mendorong Pemda DKI untuk lebih semangat lagi dalam menyambut Asian Games 2018 yang tinggal beberapa hari lagi, salah satunya degan memberikan segala persiapan yang terbaik dengan memasang bendera dan atribut dengan baik,” jelas Nico, yang juga salah satu Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) NasDem DKI Jakarta.
Dia berharap, dengan adanya pemasangan bendera ini, dapat mendorong warga lainnya untuk lebih antusias menyambut Asian Games 2018, dan ikut serta membantu Pemda DKI Jakarta dalam memberikan yang terbaik sebagi tuan rumah Asian Games 2018. (FM).