Melayani Sepenuh Hati, Sentra Vaksinasi Booster NasDem Jakarta Diapresiasi

You are currently viewing Melayani Sepenuh Hati, Sentra Vaksinasi Booster NasDem Jakarta Diapresiasi

JAKARTA (23 Februari): Sentra Vaksinasi Booster yang digelar Partai NasDem di Kantor DPD NasDem Jakarta Selatan di Jalan Andara Raya menuai banyak apresiasi dari berbagai kalangan. Kegiatan yang berlangsung selama 29 hari sejak 24 Januari hingga 22 Februari 2022 itu telah melayani hingga 8.164 warga.

Ketua DPD NasDem Jakarta Selatan, M. Rizki Darmawan mengatakan, Partai NasDem melalui berbagai upayanya ingin terus hadir di tengah masyarakat terutama pada saat krisis pandemi seperti saat ini.

“Ini salah satu bentuk kerja-kerja sosial yang nyata kepada masyarakat khususnya vaksinasi booster yang kita lakukan selama satu bulan penuh,” kata Rizki ketika dihubungi nasdem.id, Rabu (23/2).

Rizki menambahkan, melalui Sentra Vaksinasi NasDem Peduli, partainya telah berkomitmen untuk bisa melayani warga dengan sepenuh hati dan sekuat tenaga yang dimiliki untuk ikut membantu pemerintah dalam menahan dan mengantisipasi lonjakan kasus omicron di Indonesia.

“NasDem sepertinya menjadi partai politik yang pertama yang bisa menyelenggarakan vaksinasi booster selama satu bulan penuh. Total 29 hari kita melaksanakan vaksinasi booster hanya libur satu hari saat Imlek dan hari penutupannya pun cukup istimewa karena bersamaan dengan momen peresmian NasDem Tower,” kata dia.

Dia pun mengapresiasi seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan layanan Sentra Vaksinasi NasDem Peduli yang melayani vaksin untuk anak, booster, lansia dan umum. Menurut dia, layanan vaksinasi di Kantor NasDem Jaksel dapat terlaksana dengan baik berkat kolaborasi berbagai unsur masyarakat.

“Kita bisa membantu warga dan menjadikan ini sebagai ajang silaturahmi. Kerjasama pastinya dengan pemerintah kota Jakarta Selatan yang turun langsung, puskesmas sebagai penyediaan vaksinnya serta melibatkan relawan dan struktur partai,” kata dia.

Lebih jauh Rizki berharap agar krisis pandemi Covid-19 segera berakhir dari persada tanah air Indonesia. Dia pun berdoa agar masyarakat dapat segera bangkit dan kembali menjalani kehidupan seperti sedia kala.

Sebelumnya kegiatan Sentra Vaksinasi Booster NasDem DKI Jakarta dibuka secara langsung pada 24 Januari lalu oleh Walikota Jakarta Selatan, Munjirin bersama Ketua Bidang Kesehatan DPP NasDem Okky Assokawati, Ketua DPW NasDem DKI Jakarta, Nurcahyo Anggorojati, Sekretaris DPW NasDem DKI Jakarta, Wibi Andrino dan Ketua DPD NasDem Jaksel, M. Rizki Darmawan. (WH)

Leave a Reply