NasDem Jakpus Siap Berkolaborasi dengan KSN

You are currently viewing NasDem Jakpus Siap Berkolaborasi dengan KSN

JAKARTA (4 Agustus): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Jakarta Pusat mulai menyiapkan formulasi tepat untuk mendapat saksi-saksi yang berkualitas. Hal tersebut sesuai intruksi Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem DKI Jakarta agar masing-masing DPD segera mempersiapkan saksi sedini mungkin.

Ketua DPD NasDem Jakarta Pusat, Lathifa Al Anshori mengungkapkan, awalnya DPD Jakpus menyiapkan saksi dengan menggunakan basis data yang didapatkan di Pilkada. Namun, dengan adanya Komisi Saksi Nasional (KSN), dirinya pun siap berkolaborasi.

“Sistem KSN ini dicocokkan lagi di wilayah kita, saya rasa semestinya berjalan dengan baik,” kata Lathifa, Jumat (4/8).

Lathifa menjelaskan, pada metode sebelumnya sistem struktur dimulai dari DPRt, pos Korwil, lalu ke kader saksi. Kini, DPRt akan berkoordinasi dengan komisi saksi tingkat tertentu di bawahnya. Dengan menggunakan metode yang baru, dirinya pun optimis menyiapkan 1238 saksi sesuai yang dibutuhkan.

“Hanya memang perlu kolaborasi yang bagus dari metodenya KSN,” ujar lathifa.

Lathifa menyatakan, saat ini DPD NasDem Jakarta Pusat terus mensosialiasikan Partai NasDem dan berinteraksi di tengah-tengah masyarakat. Hal ini untuk meningkatkan rasa pengetahuan masyarakat tentang partai politik, dan rasa suka pada partai. (FM).

Leave a Reply